Pages

Wednesday, August 22, 2018

Asian Games: 2 Negara Absen di Cabor Panjat Tebing

Liputan6.com, Palembang - Cabang olahraga (cabor) panjat tebing yang digelar pada tanggal 23 Agustus hingga 27 Agustus 2018 di Jakabaring Sport City (JSC) Palembang hanya akan diikuti oleh 16 negara peserta Asian Games.

Padahal awalnya 18 negara peserta yang akan ikut pertandingan ini. Ternyata dua negara memilih absen di detik-detik akhir pengundian pertandingan. Dua negara tersebut yaitu Pakistan dan Kyrgyzstan.

Wahyu Pristiawan Buntoro, Manajer Kompetisi Cabor Panjat Tebing Asian Games 2018 mengatakan, mereka baru mengetahui mundurnya kedua negara tersebut saat menggelar Technical Meeting (TM).

“Perwakilan dua negara tersebut tidak datang saat TM, jadi kita anggap mereka tidak jadi ikut laga ini,” kata Wahyu.

Untuk Kyrgyzstan sendiri sebenarnya sudah memenuhi persyaratan dengan entry by sport, name and number di formulir Inasgoc. Namun saat TM, tidak ada satu orang perwakilan pun yang datang.

Padahal, untuk prestasi atlet Kyrgyzstan sangat bagus di tingkat Asia. Para atletnya terkenal dengan permainan dan power yang kuat. Mereka juga tidak mengerti apa alasan negara pecahan Uni Soviet ini tidak mengirimkan atletnya.

Laga di cabor ini akan diikuti oleh 200 atlet dari 16 negara peserta. Mereka akan memperebutkan enam medali emas dengan jadwal final di hari yang berbeda-beda.

Untuk antisipasi cuaca ekstrem yang menurunkan daya tubuh atlet, pertandingan ini akan digelar pada pagi hari dan sore hari.

“Sejak awal sudah antisipasi cuaca yang sangat panas, jadi tidak main di siang hari. Jadi jadwal pertandingan dari pagi sampai selesai pukul 12.00 WIB. Dilanjutkan pukul 15.00 WIB sampai selesai,”ujarnya.

Tim Departemen Medical dari OCA juga sudah mengecek medical center di cabor ini dan dinyatakan siap menyelanggarakan perhelatan ini. (Nefri Inge)

Video perjuangan bulutangkis beregu putra Indonesia di final menghadapi China pada Asian Games 2018.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini, Kabar Harian Terbaru Terkini Indonesia - Liputan6.com https://ift.tt/2nZgpae

No comments:

Post a Comment