Jakarta - EMTEK Group sebagai pemegang hak siar Liga 1 akan menayangkan 306 pertandingan musim 2019 di Indosiar, O Channel, dan live streaming Vidio.com.
Dari jumlah tersebut, sebanyak 160 pertandingan Liga 1 disiarkan secara langsung di Indosiar, 78 pertandingan di O Channel, dan 68 pertandingan yang hanya bisa dinikmati melalui live streaming.
Semua live streaming nantinya juga bisa disaksikan melalui Vidio.com yang juga bisa dinikmati di Liputan6.com dan Bola.com.
Sebanyak 18 klub akan tampil meramaikan Liga 1 2019. Musim ini diprediksi akan berlangsung menarik karena kehadiran klub-klub promosi semisal PSS Sleman, Semen Padang, dan Kalteng Putra.
Liga 1 2019 diprediksi akan sengit dengan makin meratanya kekuatan klub-klub di Indonesia. Hal ini tentu menjadi tantangan tersendiri buat Persija Jakarta yang bertekad mempertahankan gelar.
Selain itu, juga ada perubahan nama klub yang dialami Perseru Serui. Di Liga 1 2019, Perseru Serui resmi berganti nama menjadi Badak Lampung FC yang akan bermarkas di Stadion Sumpah Pemuda, Lampung.
Liga 1 rencananya akan dibuka pertandingan antara PSS Sleman melawan Arema FC di Stadion Maguwoharjo, Rabu (15/5/2019). Pertandingan ini akan disiarkan secara langsung oleh Indosiar dengan jam kick-off pukul 20.30 WIB.
Sumber: Bola.com
No comments:
Post a Comment