Liputan6.com, Jakarta Sebagian besar dari Anda pasti sudah menyaksikan film The Avengers, Ant Man, sampai Transformer. Film-film animasi box office itu ternyata mendapat sentuhan tangan dingin anak-anak muda Indonesia yang sukses berkarir di rumah produksi internasional itu.
Para animator The Avengers ini sukses bisa berkarya di luar negeri. Mereka pun kembali ke Tanah Air sejenak, untuk membagi ilmunya pada workshop Indonesian CG Heroes, di Green Office Park 9, BSD City, Kabupaten Tangerang.
Mereka antara lain Ronny Gani, senior animator di film Avangers: Infinity War. Lalu Rini Sugianto, senior animator di film Ready Player One, Andre Surya sebagai CG Artist di film Iron Man.
Kemudian Denny Ertanto yang pernah bergabung dalam CG Compositor di film War For The Planet of the Apes. Dan terakhir, Daniel Tjondroporo, Lead Animator pada Games Assassins Creed.
Masing-masing dari mereka, menyampaikan materi dan pengalaman sukses berkiprah di dunia perfilman animasi internasional. Bahkan Daniel Herjanto, Direktor of Technology Base Animator Studio Bali, mengungkapkan, jika kesuksesan ke lima animator Indonesia ini, tidaklah semudah membalikan telapak tangan.
"Bukan hanya 1-2 tahun, tapi meniti karir butuh waktu 5-10 tahun," ujarnya di Tangerang, Sabtu (10/11/2018).
from Berita Hari Ini, Kabar Harian Terbaru Terkini Indonesia - Liputan6.com https://ift.tt/2RPlkI1
No comments:
Post a Comment